MATARAM – Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Mataram (FH UMMAT) menyelenggarakan Lomba Debat Konstitusi tingkat Provinsi NTB, pada hari Senin, 12 Juni 2023, dengan mengambil tema yang diusung adalah “Konstitusionalisme dalam Dinamika Negara Hukum yang Demokratis”.       

Lomba ini diikuti 13 tim yang berasal dari sejumlah mahasiswa perguruan tinggi di NTB, antara lain Universitas Tehnik Sumbawa, Universitas Gunung Rinjani, Universitas Islam Negeri Mataram, Universitas Al-Azhar Mataram, Universitas 45 Mataram, Universitas Mataram, dan Universitas Muhammadiyah Mataram (UMMAT). Kompetisi dilaksanakan dari 11 – 12 juni 2023 di Audiorium H. Anwar Ikraman UMMAT.

Ketua panitia, Fadil Putra Ramadhan mengatakan lomba ini bertujuan untuk mensosialisasikan nilai-nilai UUD NRI 1945 dan meningkatkan kesadaran berkonstitusi, mengembangkan budaya perbedaan pendapat secara komprehensif dan memahami implementasi konstitusi dalam kehidupan negara hukum yang demokratis, serta menyerap ide dan gagasan terbarukan mahasiswa terkait kontitusi dan dinamika ketatanegaann yang disampaikan secara ilmiah dan berdasar hukum dan konstitusi.

“Serta poin penting dalam kegiatan ini bukanlah siapa yang menjadi juaranya nanti akan tetapi kegiatan ini adalah sebagai ajang silaturahmi untuk mempererat tali silaturahmi antara mahasiswa khususnya mahasiswa fakultas hukum yang ada dinusa tenggara Barat dan semoga kegiatan seperti ini tetap akan terjadi laksanakan untuk tahun- selanjutnya,” ujarnya

Wakil Rektor I UMMAT Dr. Harry Irawan Johari S.Hut., M.Si., yang mewakili Rektor UMMAT dalam sambutan sekaligus membuka kegiatan lomba debat konstitusi tersebut, sangat mengapresiasi terselenggaranya lomba ini. Diharapkan tidak hanya memberikan manfaat bagi mahasiswa dalam peningkatan wawasan, meningkatkan kemampuan dan keterampilan mahasiswa khususnya dalam hal berkomunikasi dan berargumentasi guna menguatkan kapasitas keilmuan mahasiswa di bidang hukum.

“Yang paling penting bisa mempererat tali silaturahim mahasiswa FH UMMAT dengan mahasiswa-mahasiswa Fakultas Hukum dari Perguruan Tinggi se-NTB.”

Dalam Lomba Debat Konstitusi tingkat Provinsi NTB, mahasiswa FH UMMAT berhasil meraih prestasi dalam kompetisi debat konstitusi tersebut, mereka adalah Ayu Febrianti Nurhaliza, Khotin Salwa dan Baiq Jannati Luklu’il Maknun. Mereka berhasil menjadi juara I, sedangkan juara II diraih FH UNRAM dan juara ke III oleh FH UIN.

Dekan FH UMMAT, Dr. Hilman Syahrial, SH.MH., menyampaikan rasa syukur atas capaian prestasi para mahasiswanya tersebut.  “Kami tentunya merasa sangat bersyukur dan berbangga atas keberhasilan para mahasiswa Fakultas Hukum UMMAT, Alhamdulillah mereka berhasil menjadi juara I di lomba debat konstitusi tingkat provinsi NTB karena ini lomba yang tidak mudah, persaingannya sangat ketat. Semua tim terbaik dari universitas negeri dan swasta turun di lomba ini,” ungkapnya.

Lebih lanjut lagi beliau mengatakan, dengan diraihnya prestasi ini, begitu juga prestasi juara nasional lomba KTI bidang hukum akhir tahun 2022 menunjukkan  bahwa secara kualitas  mahasiswa FH UMMAT punya kapasitas keilmuan yang baik, hal ini tentu lahir dari proses pembelajaran dengan sarana pendukung seperti dosen, media pembelajaran dan lain-lain yang juga berkualitas sehingga tidak mengherankan hasil yang diraih juga maksimal.

“Prestasi2 ini diharapkan pada akhirnya dapat menghantarkan Fakultas Hukum UMMAT nantinya bisa meraih akreditasi unggul sebagaimana kita harapkan bersama,” ujarnya.  (HUMAS UMMAT)

Program Kaderisasi Mubaligh Mahasiswa Muhammadiyah (KM3) diperuntukan khusus mahasiswa aktif di Universitas MUhammadiyah Mataram angkatan 2019-2020. Untuk program perdana tahun pertama dibuka hanya untuk 10 orang peserta dengan ketentuan yang sudah diatur oleh internal Universitas Muhammadiyah Mataram. Program tersebut dimulai dengan merekrut mahasiswa yang memiliki modal tahfiz Qur’an dan akan dibina berkelanjutan melalui pemdidikan khusus mubaligh Muhammadiyah oleh pembina yang kompeten dalam bidangnya di asrama. Universitas Muhammadiyah Mataram akan memberikan beasiswa penuh dan biaya hidup selama menempuh studi di Universitas Muhammadiyah Mataram kepada para kader yang mengikuti program Kaderisasi Mubaligh Mahasiswa Muhammadiyah (KM3).

Tujuan

Program Kaderisasi Mubaligh Mahasiswa Muhammadiyah (KM3) bertujuan:

  1. Melahirkan kader-kader mubaligh Muhammadiyah yang kompeten dalam dunia dakwah
  2. Melahirkan generasi tahfizh Qur’an Muhammadiyah
  3. Terbentuknya sekolah kaderisasi Mubaligh Mahasiswa Muhammadiyah di Nusa Tenggara Barat
  4. Melahirkan kader tarjih Muhammadiyah Nusa Tenggara Barat
  5. Syiar Islam berkemajuan melalui pendidikan kaderisasi Mubaligh Mahasiswa Muhammadiyah

Persyaratan Peserta

Peserta Kaderisasi Mubaligh Mahasiswa Muhammadiyah (KM3) harus memenuhi persyaratan sbb:

  1. Laki-laki Agama Islam
  2. Lulus seleksi
  3. Mahasiswa aktif angkatan tahun 2019-2020 semua jurusan
  4. Memiliki hafalan Quran minimal 3 juz
  5. Bersedia mengikuti program selama 4 tahun (delapan semester)
  6. Bersedia menyelesaikan hafalan Al-Quran 30 juz selama program
  7. Bersedia tinggal di asrama
  8. Bersedia aktif di Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM)
  9. Bersedia mengabdi di persyarikatan Muhammadiyah
  10. Diutamakan memiliki kemampuan bahasa Arab dasar
  11. Bersedia menandatangani kontrak (perjanjian) dengan Universitas Muhammadiyah Mataram

Fasilitas Peserta Penerima Beasiswa

Program Kaderisasi Mubaligh Mahasiswa Muhammadiyah (KM3) memberikan fasilitas sbb:

  1. Dibebaskan semua biaya perkuliahan selama 4 tahun (delapan semester) untuk prodi sarjana (S1) 3 tiga tahun (enam semester ) untuk prodi diploma (D3)
  2. Mendapat biaya hidup selama studi
  3. Uang saku disesuaikan dengan kebutuhan selama studi
  4. Tempat tinggal (asrama) gratis selama studi
  5. Perlengkapan belajar di asrama selama studi

Foumulir Pendaftaran, Silahkan Download

SYARAT PENDAFTARAN :
1. Sekolahnya punya NPNS (Nomor Pokok Sekolah Nasional)
2. Siswanya memiliki NISN (Nomor Induk Siswa Nasional)
3. Lulusan SMA/Sederajat di tahun 2018 atau 2019

Nomor NPSN sekolah bisa di lacak ke sini :
http://referensi.data.kemdikbud.go.id/index11.php

Nomor NISN siswa bisa di lacak ke sini :
http://nisn.data.kemdikbud.go.id/page/data

Laman Resmi BIDIKMISI :
https://bidikmisi.belmawa.ristekdikti.go.id/site/index