UMMAT LAKSANAKAN YUDISIUM 7 FAKULTAS PERIODE AGUSTUS TAHUN AKADEMIK 2022/2023


Mataram – Universitas Muhammadiyah Mataram (UMMAT) melaksanakan yudisium untuk 7 Fakultas Periode II pada tahun ini bagi mahasiswa yang telah menyelesaikan studi sebanyak 540 peserta dengan mahasiswa cumlaude sebanyak 276 peserta. Pelaksanaan yudisium Sarjana (S1) dan Diploma (D3) berlangsung selama 5 hari pada tanggal 21-25 Agustus 2023.

Pada Senin, 21 Agustus 2023, berlangsung beberapa yudisium antara lain Fakultas Teknik (Fatek) di Hotel Aston Inn sebanyak 111 peserta, Fakultas Pertanian (Faperta) di Hotel Grand Madani sebanyak 40 peserta. Selanjutnya Selasa, 22 Agustus 2023, berlangsung yudisium Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) di Ballroom Hotel Lombok Raya sebanyak 112 peserta. Pada Rabu, 23 Agustus 2023 berlangsung yudisium Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisipol) di Same Hotel sebanyak 146 peserta.  Pada Kamis, 24 Agustus 2023 berlangsung yudisium Fakultas Agama Islam (FAI) di Fave Hotel Mataram sebanyak 49 peserta, dan Fakultas Hukum di Ballroom Jayakarta Hotel sebanyak 40 peserta. Sedangkan yudisium terakhir pada Jumat, 25 Agustus 2023 Fakultas Ilmu Kesehatan di Aula lantai IV Gedung FIK sebanyak 42 peserta.

Salah satu peserta yudisium Al Hidayahtul Mus Qoimah dari Prodi Komunikasi dan penyiaran islam (KPI) FAI mengaktakan merasa bangga, bersyukur, senang dan bahagia sebagai wisudawan tahun ini dan bisa mengakhiri masa studi di Universitas Muhammadiyah Mataram, “Saya sangat berterima kasih atas dukungan dari keluarga, teman, dan para dosen selama perjalanan kuliah ini. Wisuda ini adalah buah dari kerja keras dan dedikasi, serta awal dari babak baru dalam hidup saya.”

Dalam kesempatan yang sama, Muhamad Garin Sahwana, dari Prodi Administrasi Bisnis Fisipol, mengucapkan terima kasih sebanyak-banyaknya kepada seluruh pimpinan di UMMAT dan ia mengatakan bahwa wisuda periode kali ini sungguh luar biasa karena bisa menjadi salah satu mahasiswa terbaik atau cumlaude terbanyak dari semua fakultas di UMMAT.

“Teruntuk teman-teman seperjuangan yang wisuda agustus banggalah dengan seberapa jauh kamu berjuang dan melangkah, tapi jangan lupa untuk menikmati perjalanannya. Dan untuk adik-adik tingkat tetap semangat berjuang, harus mau lelah karena dalam menuntut ilmu itu tidak mudah, jadi adik tingkat yang baik ya! Last but not least, UMMAT-ku tercinta kampus hijauku tersayang semakin maju dan jaya dalam segala hal dan tetaplah berdiri kokoh tuk melahirkan generasi emas bangsa. tetaplah menjadi kebanggaan tersendiri, almamater hijau tercinta,” ujarnya.

Rektor UMMAT, Drs. Abdul Wahab, MA., beserta pejabat yang hadir mengucapkan selamat kepada mahasiswa yang telah berhasil menyelesaikan studinya di fakultas masing-masing, dan beliau kemudian berpesan untuk mengamalkan ilmu-ilmu yang telah didapat selama masa perkuliahan.

“Berterima kasih dan bersyukurlah kepada Allah SWT dan kepada kedua orang tua. Karena dibalik orang yang sukses, ada orang-orang hebat dibelakangnya yaitu kedua orang tua kalian. Sehabis yudisium pulang dulu dan bersujudlah dihadapan kedua orang tua kalian” ujarnya.

Selanjutnya beliau juga berharap semoga para peserta yudisium kali ini bisa menjadi motivator sekaligus corong muhammadiyah untuk mendorong mahasiswa-mahasiwa baru untuk berkuliah di UMMAT. (Humas UMMAT)