
Mataram, Fakultas Agama Islam (FAI) Universitas Muhammadiyah Mataram (UMMAT) melalui Kelas Risetnya, sukses menorehkan prestasi akademik dengan menyelenggarakan Islamic International Conference on Education, Communication, and Economics (IICECE) 2025. Konferensi perdana ini mengusung tema besar “Integrating Islamic Values in Digital Education, Strategic Communication, and Economic Development for a Sustainable Future” dan menjadi ajang intelektual bergengsi yang mempertemukan para akademisi, peneliti, dan praktisi dari berbagai negara.
Kegiatan yang berlangsung pada Sabtu, 10 Mei 2025 ini menghadirkan empat narasumber ahli yang dikenal secara internasional, yakni: Prof. Dr. Badlihisham Bin Mohd Nasir (Universiti Teknologi Malaysia), Dr. Hafiza Abas (Universiti Teknologi Malaysia), Dr. Mukhlisin, M.Si (Universitas Muhammadiyah Mataram), dan Hasrat Usman Mashwani, Ph.D (Sayed Jamaluddin Afghani University, Afghanistan).
Pembina Kelas Riset FAI UMMAT, Dr. Mappanyompa, M.Pd.I., mengungkapkan rasa syukur dan kebanggaannya atas pelaksanaan konferensi internasional ini. Ia menyebut bahwa konferensi ini merupakan momentum penting dalam memperkuat kontribusi UMMAT di panggung akademik global.
“Kegiatan ini adalah tonggak penting bagi kami. Ia menjadi wadah mempertemukan pemikir dari berbagai negara dan latar belakang, membuka ruang bagi dialog yang konstruktif terkait isu-isu kritis dalam pendidikan, komunikasi, dan ekonomi berbasis nilai-nilai Islam,” ujarnya penuh semangat.
Lebih lanjut, Dr. Mappanyompa menekankan pentingnya menjadikan konferensi ini sebagai sarana untuk mendorong lahirnya riset-riset inovatif dan aplikatif yang solutif terhadap berbagai tantangan global umat Islam dewasa ini. “Konferensi ini harus menjadi salah satu langkah strategis untuk mendorong penelitian yang lebih inovatif dan aplikatif di bidang-bidang yang diangkat. Mari kita gunakan kesempatan ini untuk mengeksplorasi ide-ide baru dan merumuskan solusi untuk tantangan yang dihadapi umat,” ungkapnya.

Salah satu capaian penting dari konferensi ini adalah dibukanya jejaring akademik yang luas lintas institusi dan negara. Hal ini diyakini akan memberi dampak besar dalam memperkuat kapasitas penelitian dan pengembangan program kolaboratif di masa mendatang.
“Penting bagi kita untuk memanfaatkan momentum ini untuk membangun jaringan yang lebih luas. Kolaborasi global akan membuka berbagai kemungkinan penelitian dan pengembangan yang lebih efektif,” imbuhnya.
Konferensi ini juga memberikan ruang bagi mahasiswa untuk turut berpartisipasi aktif melalui sesi tanya jawab, diskusi kelompok, dan presentasi riset. Antusiasme para mahasiswa FAI UMMAT terlihat dari keaktifan mereka dalam merespons pemaparan para narasumber.
“Saya ingin mendorong para mahasiswa untuk aktif terlibat dalam kegiatan seminar dan diskusi. Ini adalah kesempatan emas untuk belajar langsung dari para ahli dan praktisi,” tambahnya.
Ia juga menegaskan pentingnya evaluasi berkelanjutan dari setiap kegiatan akademik yang diselenggarakan, guna meningkatkan kualitas dan dampaknya ke depan. “Setiap kegiatan harus dievaluasi untuk mengetahui keberhasilan dan area yang perlu diperbaiki. Marilah kita ambil pelajaran dari konferensi ini untuk menyempurnakan acara-acara mendatang, memastikan setiap konferensi semakin berguna dan berpengaruh,” tegasnya.
Dr. Mappanyompa juga menegaskan pentingnya ketulusan dalam menuntut ilmu. Ia mengajak seluruh peserta untuk tetap menjadikan nilai-nilai Islam sebagai landasan dalam setiap proses keilmuan dan pengabdian. “Mari kita berupaya untuk tidak hanya mengejar pencapaian akademis, tetapi juga berkontribusi pada kebaikan umat dengan menerapkan nilai-nilai Islam yang rahmatan lil ‘alamin dalam setiap aspek penelitian dan pengajaran kita,” tutupnya (HUMAS UMMAT).